Minggu, 31 Maret 2013

Belajar Bahasa Jerman Mudah : Modal Verben (Kata Kerja Bantu)

Modalverben adalah kata kerja bantu. Kapan penggunaan kata kerja bantu (modalverben) ini ? Yah jawabannya jika kita membutuhkannya, namanya kata kerja bantu, yah digunakan jika kita memerlukan bantuannya, :-)

Modalverben terdiri dari : koennen (dapat), wollen (ingin), muessen (harus), duerfen (boleh), sollen (seharusnya), moechten (mau).

Konjugasi modalverben dalam Personal Pronomen :
  • Ich menjadi kann, will, muss, darf, soll, moechte
  • du menjadi kannst, willst, musst, darfst, sollst dan moechtest
  • er/sie/es menjadi kann, will, muss, darf, soll dan sollst
  • wir menjadi koennen, wollen, muessen, duerfen, sollen dan moechten
  • ihr menjadi koennt, wollt, muesst, duerft, sollt dan mochtet
  • Sie/sie(plural) menjadi koennen, wollen, muessen, duerfen, sollen dan moechten
Contoh penggunaan dalam kalimat
  • Ich kann die Hausapgaben machen. (Saya bisa menggerjakan tugas itu)
Penjelasan : Penggunaan / Penambahan Modalverben adalah diletakkan di tempat ke dua dengan kata kerja infinitiv pada bagian akhir kalimat

Contoh penggunaan yang salah :
  • Ich kann machen die Hausaufgaben
Penjelasan : kalimat ini salah, karena penggunaan infinitiv diletakkan di tempat ketiga/setelah modalverben

Uebungen 1 (Kerjakan latihan berikut sesuai dengan konjugasi kata kerjanya
z.B (zum Beispiel)
  • mit der Familie - fliegen - Andi- wollen - nach Deutschland- am April  
Antwort : Andi will am April mit der Familie nach Deutschland fliegen    

  1. Ins Kino - nicht - gehen  - ich - koennen - heute Abend - mit dir
  2. fuer das Abendessen - meine Mutter - kochen - moechten - Fish
  3. Pruefungen - viel lernan - muessen - April - fuer die
  4. Der Atzt sagt, - 3 Tage - ich - im Bett - bleiben - sollen
  5. die Kinder - am Abend - fernsehen - zu lange - duerfen
Antworten :
  1.  
  2.  
  3.  
  4.  
  5.  
Oke sekian dulu pembahasan mengenai modal verben, selanjutnya jika ada pertanyaan tinggalkan di kolam komentar aja yahhh. Danke

Auf Wiedersehen

Tidak ada komentar: